Kamis, 07 Juni 2012

MIGREN!!

Sakit Kepala Migren dan Kiat Mengatasinya

 


Dewasa ini, sering terjadi kasus kasus yang memberitakan penyakit yang mulai meraja lela dengan kasus yang berbeda namun juga hasil yang sama, dimana masyarakat Indonesia sekarang ini sedang di landa dengan banyaknya wabah virus yang mulai sukar mencari obat dan penawarnya. Salah satunya adalah masalah sakit kepala, dimana penyakit ini pernah di alami hampir 90% penduduk dunia. Hal ini tidak dapat dipungkiri bahwa masih jarang juga obat dan penawar  yang mampu membumihanguskan masalah sakit kepala ini hingga ke akarnya. Sampai rasa sakit tersebut tidak kunjung kembali datang kapan saja dan dimana saja dan yang paling inti adalah sampai kapan saja tak akan kunjung kembali menghampiri kepala anda. Salah satu sakit kepala yang sering kali di alami adalah migran (sakit kepala sebelah), sakit kepala di satu titik, atau bahkan sakit kepala di seluruh bagian kepala anda.


Apakah sakit kepala migren itu?
Sakit kepala migren merupakan salah satu bentuk sakit kepala yang disebabkan oleh gangguan pembuluh darah. Sakit kepala migren disebabkan oleh terjadinya suatu kombinasi antara vasodilatasi (pelebaran pembuluh darah) dan dilepaskannya suatu zat kimia dari serat – serat saraf yang menyelimuti pembuluh darah tersebut. Saat migren menyerang, arteri temporal (arteri yang berjalan disekitar pelipis) akan melebar. Pelebaran ini akan menyebabkan terjadinya peregangan pada serat saraf disekitar arteri sehingga merangsang serat saraf ini melepaskan zat kimia. Zat ini akan menyebabkan terjadinya peradangan, dan rasa sakit yang luar biasa.

Migren merupakan suatu kondisi yang khronis dan kumat kumatan. Sebagian besar serangan migren juga disertai dengan sakit kepala yang lain. Sakit kepala migren sering digambarkan sebagai sebuah sakit kepala yang hebat, berdenyut dan menyerang kepala pada satu sisi. Kadang kadang sakit dirasakan di dahi, sekitar mata dan dibelakang kepala sehingga mengaburkan gejala dengan sakit kepala yang lain. Walau sebagian besar migren menyerang pada satu sisi kepala, namun sering juga dijumpai gejala migren pada kedua sisi kepala. Sisi kepala yang terserang migren pun sering bergantian pada setiap kali serangan. Hati hati bila sisi kepala yang terserang selalu sama, kemungkinan lain adalah terjadinya suatu tumor otak.
Bagaimana mengobati migren? Pengobatan migren dilakukan dengan dua cara yaitu tanpa obat dan dengan obat. Dari salah satu itu kami coba klarifikasi tentang Pengobatan migren tanpa obat. Pengobatan tanpa obat biasanya dilakukan untuk meringankan gejala migren dan untuk pencegahan. Relaksasi dipercaya mampu mencegah timbulnya serangan migren bila dilakukan saat gejala pendahuluan. Jika memungkinkan, tidur merupakan obat yang paling mujarab. Untuk mencegah timbulnya migren, pasien dapat dimotivasi untuk mengubah pola hidup yang selama ini dicurigai dapat mencetuskan timbulnya migren. Hal ini termasuk menghentikan kebiasaan merokok, menghindari makanan yang banyak mengandung tiramin seperti keju, hindari pula makanan yang mengandung nitrat tinggi seperti kacang kacangan. Selain itu harus segera melakukan apa yang disebut pola hidup sehat seperti makan makanan yang bergizi, minum yang cukup, tidur yang cukup, dan olah raga yang teratur.

Disini kami akan mencoba membantu menghadapi keluhan itu dengan kelebihan yang kami miliki dalam bidang pengobatan tanpa obat dan hasil yang memuaskan, karena pengobatan kami adalah pengobatan yang alami dan sangat praktis, dengan ini kami persembahkan pengobatan dan terapi aura “purnama”

Bagaimana mendiagnosa migren?
Sakit kepala migren biasanya didiagnosa berdasarkan atas gejala seperti yang telah dibahas sebelumnya. Gejala migren sudah mulai dirasakan pasien sejak masa kanak kanak berlanjut hingga dewasa. Migren yang baru muncul pada usia diatas 50 tahun, dapat dipikirkan sebagai suatu kelainan lain sehingga memerlukan pemeriksaan lebih seksama. Pada beberapa kasus ditemukan ada hubungan antara migren dengan faktor keturunan.
Pasien dengan keluhan sakit kepala yang luar biasa untuk pertama kalinya, disertai dengan gangguan saraf seperti gangguan pendengaran dan penglihatan, maka pada pasien tersebut perlu dilakukan pemeriksaan penunjang seperti pemeriksaan darah lengkap, CT Scan dan analisa cairan spinal.
Bagaimana mengobati migren?
Pengobatan migren dilakukan dengan dua cara yaitu tanpa obat dan dengan obat.
Pengobatan migren tanpa obat.
Pengobatan tanpa obat biasanya dilakukan untuk meringankan gejala migren dan untuk pencegahan. Relaksasi dipercaya mampu mencegah timbulnya serangan migren bila dilakukan saat gejala pendahuluan. Jika memungkinkan, tidur merupakan obat yang paling mujarab. Untuk mencegah timbulnya migren, pasien dapat dimotivasi untuk mengubah pola hidup yang selama ini dicurigai dapat mencetuskan timbulnya migren. Hal ini termasuk menghentikan kebiasaan merokok, menghindari makanan yang banyak mengandung tiramin seperti keju, hindari pula makanan yang mengandung nitrat tinggi seperti kacang kacangan. Selain itu harus segera melakukan apa yang disebut pola hidup sehat seperti makan makanan yang bergizi, minum yang cukup, tidur yang cukup, dan olah raga yang teratur.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar